Cara pasang rumput sintetis sangat mudah :
Bahan
- Rumput Sintetis
- Alat Pemotong ( gunting, cutter, )
- Meteran
- Penggaris / holo
- Lem ( Aibon / Fox )
- Paku ( Jika Perlu )
- Pastikan lahan sudah siap, lahan atau area sudah di plester agar permukaannya rata.
- Bersihkan terlebih dahulu.
- Ukur lahan yang ingin di pasang rumput sintetis.
- Potong rumput menggunakan penggaris / holo,
- Sesuaikan potongan pada lahan yang ingin dipasang
- Pastikan potongan rapih.
- Berikan lem pada pinggir lahan dan sambungan secukupnya.
- Gunakan paku secukupnya pada pojok-pojok rumput sintetis, agar lebih kuat dan tidak mudah bergeser.
- Vacuum Cleaner : Gunakan vacuum cleaner dengan sedotan sedang dan jangan terlalu kuat agar rumput sintetis tidak cepat rusak. Waktu penggunaan vacuum cleaner ini 1 bulan 2 kali pembersihan, sesuai pemakainnya rumput sintetis, kalau sering digunakan maka harus sering dalam pemberihannya.
- Sapu Lidi : Gunakan sapu lidi untuk membersikan sampah seperti daun, ranting, plastik, dll
- Deterjen : Gunakan deterjen saat membersihkan kotoran binatang, seperti ayam, cicak, kucing, dll. Saat pembersihan buang kotoran binatang tersebut, setelah itu basuh rumput sintetis dengan kain / lap basah, lalu basuh kembali rumput sintetis dengan air deterjen untuk pewangi agar tidak bau, bersihkan dengan kain / lap kering, dan diamkan hingga kering.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar